Rabu, 12 Desember 2012

Filled Under:

Tips : Tempatkan Sendok dan Garpu di Tempat Sendok


Kebersihan sendok dan garpu anda bisa mencerminkan tentang kebersihan diri, dapur dan rumah anda. Apakah terlihat kinclong atau malah justru kusam? Meskipun ini terlihat sepele, sendok dan garpu harus dirawat secara khusus. Apalagi kedua alat itu yang mengantarkan makanan masuk ke mulut dan tubuh kita.

Bahan pembuat sendok sendok ini biasanya berasal dari logam anti karat atau biasa kita kenal sebagai stainless steel. Memang ada juga yang terbuat dari bahan perak namun sekarang ini sudah cukup sulit ditemukan. Bahan stainless steel juga bisa berkadar 100% atau hanya 50% saja tergantung kualitasnya.

Bahan yang paling disukai biasanya yang terbuat dari kombinasi antara stainless steel dengan bahan plastik warna-warni. Namun sebelum memilih sendok jenis ini, pastikan bahwa bahan pembuat peralatan ini benar-benar aman untuk makanan atau food grade.

Noda atau bercak putih, kotoran dan goresan merupakan hal yang paling sering ditemui pada peralatan makanyang satu ini. Untuk membersihkan noda pada sendok stainless steel, gosok menggunakan air yang telah dicampur dengan sedikit soda kue, rendam beberapa saat lalu gosok dengan busa lembut kemudian bilas dengan air bersih.

Untuk kotoran yang menyelip di guratan hiasan atau di pegangannya, sikat dengan menggunakan sikat gigi bekas lalu cuci dengan air sabun encer dan bilas hingga bersih. Agar noda bekas air tidak menempel pada sendok segera lap menggunakan serbet kering.

Agar tetap bersih dan tidak berdebu, simpan sendok dan garpu pada tempat tertutup. Kotak plastik tertutup rapat atau kotak kayu yang dialasi kertas bersih bisa jadi pilihan. Jangan menaruh kamper atau bahan pewangi lainnya karena akan aromanya akan melekat kuat pada peralatan ini.

Meskipun sudah dicuci bersih dan disimpan dalam wadah tertutup, saat akan dipakai sebaiknya bilas sendok garpu dalam air hangat lalu lap dengan serbet hingga kering.

Untuk penyajian di meja, taruh sendok garpu di tempat yang bersih dan tertutup agar tidak terkena debu atau dihinggapi lalat, seperti di tempat sendok yang tertutup. Atau bungkus tiap pasang peralatan dengan tissu makan. Ingatlah selalu bahwa peralatan makan ini akan langsung masuk ke dalam mulut Anda sehingga harus benar-benar menjaga kebersihannya.


*sumber : http://blog.sedapur.com/2012/04/tips-merawat-sendok-dan-garpu/